Senin, 22 Oktober 2012

Malam Ramah Tamah Wisuda STIKes Panrita Husada Bulukumba

Jum'at malam, 18 Oktober 2012 bertempat di Mall Mega Zanur, Bulukumba. Kampus STIKes Panrita Husada membuat event Malam Ramah Tamah Wisudawati DIII Kebidanan Rangkaian acara Wisuda pada pagi harinya, dimana saat itu diikuti sekitar 70 Wisudawati STIKes Panrita Husada. Event yang digelar untuk pertama kali ini yang merupakan Lulusan yang kepertama Mahasiswa DIII Kebidanan STIKes Panrita Husada.
Wisuda ini dihadiri oleh Ketua Yayasan STIKes Panrita Husada Drs Padasi, Ketua STIKes Panrita Husada Muriyati S.Kep., M.Kes., Serta Perwalian Bupati Bulukumba.
Ramah Tamah yang dihadiri kurang lebih 70 lulusan STIKes Panrita Husada yang dilaksanakan saat itu berjalan dengan Hikmat dan penuh Haruh  dikarenakan pada acara tersebut merupakan tempat yang terakhir kalinya untuk saling bertemu sejak bersama-sama menuntul ilmu selama 3 tahun. 
Acara yang dimulai tepat pukul 8 malam tersebut dibuka dengan tari kreasi yang dibawakan oleh Sanggar Seni Panrita.
Yang kemudian pemberian sambutan oleh Ketua STIKes Panrita Husada Muriyati S.Kep,. M.Kes. dimana sambutan ini pemberian ucapan selamat sekaligus arahan  bagi Lulusan Kampus STIKes Panrita Husada. dan mahasiswa yang menghadiri acara pada malam tersebut. 

Kemudian oleh Pihak Yayasan STIKes Panrita Husada Pak Idris Zaman. Arahan yang penuh canda tawa tersebut terasa sangatlah berkesang sekaligus sebagai pembelajaran untuk lebih baik lagi.

Dan yang terakhir pembacaan sambutan bupati bulukumba yang.

Setelah Pemberian sambutan, pada malam tersebut juga dimeriahkan dengan penampilan Tater "Sanggar Seni Panrita" yang berjudul "Hitam Putih Mahasiswa". Penampilan tersebut merupakan persembahan kepada kakak-kakak senior yang telah lebih dulu sukses menyelesaikan kuliahnya.






Setelah pementasan tersebut kemudian ditutup dengan pembacaan Do'a oleh salah satu anggota BEM STIKes Panrita Husada.

Mudah-mudahan pada wisuda berikutnya semakin meriah, semakin lengkap dengan senior-senior lain yang lebih dulu sukses… Amin…

Foto-foto



Dosen STIKes Panrita Husada

Mahasiswa STIKes Panrita Husada

Wisudawati STIKes Panrita Husada

Wisudawati STIKes Panrita Husada

Wisudawati STIKes Panrita Husada

Mudah-mudahan pada wisuda berikutnya semakin meriah, semakin lengkap dengan senior-senior lain yang lebih dulu sukses… Amin…


Tidak ada komentar:

Posting Komentar